Dunia telekomunikasi yang serba canggih dewasa ini membuat kebutuhan akan perangkat pendukungnya bukan lagi merupakan kebutuhan mewah. Banyak orang yang rela menganggarkan budget tinggi untuk mendapatkan perangkat gadget yang dapat memenuhi kebutuhannya akan telekomunikasi dan informasi.
Penggunaan smartphone atau komputer tablet kian lekat dalam kehidupan manusia sehari-hari, dari kegiatan berkomunikasi menggunakan text message yang tersedia dalam berbagai platform, video call, ber-sosial media, mencari informasi tentang segala sesuatu, hingga membaca e-book.
Semakin sering suatu gadget dipakai untuk berselancar di internet maka tentu daya baterai akan cepat habis. Karena itu saat ini orang banyak membeli Power Bank yang merupakan solusi untuk mengisi ulang baterai di manapun dan kapanpun.
Dalam memilih power bank tentu tidak boleh sembarangan. Penggunaan power bank yang mereknya tidak terkenal sangat mungkin mengakibatkan kerusakan pada gadget Anda. Jika memilih power bank yang tepat maka selain alat tersebut dapat dipakai bertahun-tahun juga akan membuat baterai gadget Anda awet.
Power bank tersedia di pasaran dengan berbagai merek dan kapasitas. Harganya tentu saja bervariasi, tergantung merek dan kapasitas power bank tersebut. Selain itu merek terkenal pun dapat dipalsukan oleh oknum perusahaan, karena itu ketelitian Anda sangat diperlukan dalam memilih alat ini.
Cara Memilih Power Bank Berkualitas
1. Pilihlah kapasitas yang sesuai
Kapasitas power bank sangat beragam, karena itu pilih lah yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Jika baterai gadget Anda memiliki kapasitas daya 3200 mAH maka tentu harus memilih power bank dengan kapasitas di atas angka itu, misalnya power bank dengan kapasitas 12000 mAH.
Perhatikan juga seberapa sering Anda dapat mengisi daya baterai menggunakan charger biasa. Karena jika Anda tidak terlalu sering bepergian maka cukup membeli power bank dengan kapasitas yang tidak terlalu jauh dengan kapasitas baterai. Semakin besar kapasitas power bank maka semakin besar dan berat power bank tersebut. Pilihlah power bank dengan ukuran yang nyaman untuk Anda.
2. Perhatikan jumlah sel baterai power bank
Jumlah sel baterai power bank sangat berpengaruh pada daya tahan dan umur pakai power bank tersebut. Semakin banyak sel baterai yang terkandung dalam power bank maka ketahanannya pun semakin bagus.
3. Fitur kemanan power bank
Power bank adalah alat yang berfungsi untuk menampung daya listrik dan menyalurkannya kembali. Jika power bank tersebut tidak dilengkapi dengan fitur keamanan maka berpotensi untuk merusak smartphone atau bahkan menimbulkan ledakan. Karena itu Anda harus memperhatikan fitur keamanan yang melengkapi power bank tersebut.
Fitur keamanan yang harus ada dalam sebuah power bank di antaranya adalah:
- Short circuit protection
- Over charging protection
- Temperature protection
Dengan memiliki 3 fitur di atas maka proses pengisian daya pada gadget Anda akan terhindar dari terjadinya hubungan arus pendek, kelebihan pengisian daya, dan panas berlebih.
4. Perhatikan output daya
Pengisian daya pada perangkat elektronik Anda membutuhkan daya yang berbeda-beda. Pilih lah power bank dengan daya output yang sesuai dengan spesifikasi pabrik gadget Anda. Jika pengisian daya dilakukan dengan daya tegangan listrik yang berbeda maka dapat merusak baterai.
5. Sertifikat mutu
Seperti halnya berbagai produk lain, power bank juga memiliki sertifikat mutu. Pastikan power bank yang Anda pilih memiliki sertifikat mutu seperti SNI, UL Sertification, atau sertifikasi lainnya. Dengan begitu kita akan tahu bahwa power bank tersebut sudah melewati uji standarisasi mutu.
Cara Penggunaan Power Bank Yang Baik
Power bank yang berkualitas pun tetap harus digunakan sebaik mungkin. Penggunaan secara sembarangan selain akan mempersingkat umur pakai power bank tersebut juga dapat merusak baterai gadget Anda.
Pastikan untuk selalu menjaga power bank dari segala macam benturan. Benturan keras akan menyebabkan susunan sel baterai di dalam power bank menjadi berantakan sehingga akan merusak fungsinya. Gunakan power bank Anda hanya untuk perangkat dengan daya yang sesuai. Pastikan daya power bank terisi penuh sebelum digunakan. Hindarkan power bank dari suhu panas yang berlebihan.
0 Komentar